Aston Makassar Salurkan Bantuan Untuk Palu–Donggala

By Admin


nusakini.com-Makassar-Gempa dan Tsunami yang melanda wilayah Palu dan Donggala, Sulawesi Tengah meninggalkan luka mendalam bagi warga dan masyarakat sekitar. Hal ini juga dirasakan oleh keluarga besar Hotel Aston Makassar. 

Selasa, 9 Oktober 2018, mewakili seluruh jajaran, manajemen Hotel Aston Makassar berkunjung ke Dompet Dhuafa yang merupakan salah satu Posko Penyaluran Sumbangan untuk Palu – Donggala, Sulawesi Tengah untuk menyerahkan sumbangan logistik yang siap disalurkan langsung ke Palu, Sulawesi Tengah.

“Kejadian yang menimpa saudara-saudara kita yang berada di wilayah Palu – Donggala meninggalkan duka bagi kita semua. Dengan ini kami menyalurkan sumbangan yang inshaallah akan meringankan beban saudara-saudara kita di sana”. Ungkap Joko Budi Jaya, selaku General Manager

Pihaknya menyampaikan bahwa hasil dari sumbangan logistik ini dikumpulkan dari seluruh jajaran dan keluarga besar Hotel Aston Makassar untuk masyarakat Palu dan sekitarnya yang terkena bencana dahsyat.

“Awalnya kami hanya mengajak jajaran Hotel Aston Makassar untuk menyumbang yang kemudian kami juga mengajak tamu dengan mengadakan Kotak Sumbangan yang diletakkan di Lobby Area,"ungkap Joko Budi.

“Dan begitu besarnya semangat tamu-tamu kami juga yang ingin membantu korban bencana membuat kami terus membuka kesempatan bagi tamu-tamu atau rekan-rekan untuk terus menyalurkan bantuan kepada kami."

Sementara itu, pihaknya juga mengatakan bahwa nantinya seluruh sumbangan yang masih terus berjalan ini akan disalurkan seluruhnya ke Dompet Dhuafa sebagai salah satu Posko Penyaluran Sumbangan yang berada di Makassar, tepatnya di Jalan A.P Pettarani No. 33.

“Kami terus berkomunikasi dengan pihak Dompet Dhuafa untuk penyaluran ini, karena melihat begitu cepatnya respon dari tim Dompet Dhuafa sebagai salah satu penyalur bantuan untuk korban bencana. Kami pun tetap pantau di media terkait pengembangan yang telah dilaksanakan oleh tim Dompet Dhuafa,"ungkap Rio Marseli, selaku Human Resources Manager, Hotel Aston Makassar.

Ditanyai mengenai berapa sumbangan yang telah disalurkan, pihak manajemen Aston Makassar enggan menyebutkan nilai tersebut kepada khalayak.

“Nilai tidak lah penting untuk diketahui saat ini, yang pastinya pelan-pelan akan terus membantu pemulihan kepada keluarga dan saudara-sauadara kita yang berada di Sulawesi Tengah karena kami juga masih terus mengumpulkan bantuan dari tamu-tamu yang berkunjung di Aston Makassar yang nantinya pula akan kami salurkan lewat Dompet Dhuafa,"tutur Rio.

Pihak Aston Makassar mengumumkan bahwa sumbangan dapat disalurkan ke Aston Makassar karena Kotak Sumbangan pun tersedia di Lobby Area dan untuk saat ini tidak menerima sumbangan berupa baju bekas dewasa dan sejenisnya.(r/rajendra)