Keinginan Kloop Tak Terwujud, Liverpool Jumpa Dortmund di 8 Besar Liga Eropa

By Admin


nusakini.com - Keinginan Jurgen Kloop agar Liverpool terhindar dari Borussia Dortmund tak terwujud. Berdasarkan undian 8 Besar Liga Eropa di Swiss, Jumat (18/3/2016), Kloop yang kini melatih Liverpool 'dipaksa' menghadapi Dortmund yang pernah ditanganinya.

Laga tersebut akan berjalan menarik, mengingat ini menjadi kali pertama Klopp, menyambangi Stadion Westfallen semenjak meninggalkan kursi kepelatihan Dortmund pada akhir musim 2014-2015 lalu.

Klopp memiliki tugas yang tak mudah untuk mengantarkan Philippe Coutinho dkk selamat dari keberingasan tim besutan Thomas Tuchel itu.

Terlebih lagi Pierre-Emerick Aubameyang dkk berstatus sebagai satu-satunya tim yang menyapu bersih empat kemenangan di empat laga babak gugur yang sudah dijalani di Liga Eropa musim ini.

Dortmund akan lebih dulu bertindak sebagai tuan rumah, sementara laga kedua akan dilangsungkan di Anfield.

Sementara itu, pertandingan perempat final pertama yang terundi mempertemukan antara wakil Portugal, Sporting Braga dengan wakil Ukraina, Shaktar Donetsk. Braga akan bertindak sebagai tuan rumah lebih dulu, sebelum bertandang ke markas Donetsk di laga kedua.

Salah satu wakil Spanyol, Villarreal, akan menghadapi wakil Ceko, Sparta Praha, di perempat final lainnya. Tim besutan Marcelino Garcia Toral itu akan berstatus sebagai tuan rumah di laga pertama, sedangkan laga kedua akan dilangsungkan di markas Sparta.

Sedangkan juara bertahan Liga Europa, Sevilla, harus terlibat dalam laga saling bunuh dengan sesama perwakilan Spanyol, Atletico Bilbao, di laga perempat final lainnya.

Laga pertama perempat final akan dilangsungkan pada 7 April 2016, sementara laga kedua digelar pada 14 April.(ab)