Andi Fiptar Tinjau Fasilitas dan Sarana Sekolah Muhammadiyah Di Kabupaten Barru

By Abdi Satria


nusakini.com-Barru-Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Barru, Dr. A. Fiptar Abdi Alam, S.pd, M.Si melakukan kunjungan ke sejumlah sekolah Muhammadiyah yang berada di wilayahnya pada Senin (15/3). Kunjungan ini dimaksudkan untuk melihat secara langsung kondisi terkini serta kelayakan sekolah untuk menggelar kegiatan belajar dan mengajar.

Menurut Andi Fiptar, dari kunjungan tersebut, PDM Kabupaten Barru menilai sekaligus bisa memerinci bantuan yang dibutuhkan untuk perbaikan sarana dan fasilitas sekolah agar terjadi pemerataan. "Kunjungan ini merupakan bagian dari program sosial dan pendidikan PDM Barru," kata Andi Fiptar kepada nusakini.com, Selasa (16/3).

Dalam kunjungan ke Paud Aisiyah Ele, Desa Lampe, Andi Fiptar mendengar pengakuan langsung dari kepala sekolah bahwa dalam lima tahun terakhir, kunjungan ini merupakan kali pertama dilakukan PDM Kabupaten Barru.

Andi Fiptar menambahkan, selain melakukan kunjungan secara langsung, PDM Kabupaten Barru juga berharap mendapat masukan dari masyarakat semua yang terkait dengan pendidikan, khususnya sekolah yang dikelola Muhammadiyah. "Dari kunjungan serta masukan tersebut, kami akan mencari solusi untuk perbaikan demi pengembangan pendidikan di Kabupaten Barru," tutur Andi Fiptar. (ab)