Ini Alasan Jokowi Lakukan Pergantian Menteri

By Admin

nusakini.com--Presiden Joko Widodo akhirnya mengumumkan reshuffle Kabinet Kerja jilid II di Istana Negara, Rabu (27/7). Perombakan kabinet jilid II ini disadari Jokowi sebagai upaya menghadapi tantangan-tantangan ekonomi yang tidak mudah. 

"Saya menyadari tantangan-tantangan terus berubah dan membutuhkan kecepatan kita dalam bertindak dan memutuskan. Langsung dirasakan rakyat baik jangkan pendek, menengah dan panjang," kata Jokowi di Istana Negara.

Alasan Jokowi yakni, pengentasan kemiskinan, kesenjangan ekonomi, memperkuat ekonomi nasional dalam menghadapi tantangan ekonomi dunia yang tengah melambat, dan menghadapi persaingan global. 

  "Berdasarkan itu, saya dan Wapres memutuskan perombakan Kabinet Kerja kedua," tegas Jokowi. (v/ab)