Indonesia Kirim Wakil ke ASC 2016 di Malaysia

By Admin

nusakini.com-- Indonesia mengirimkan wakilnya untuk mengikuti perlombaan ASEAN Skill Competition (ASC) ke-11 yang akan digelar di Kuala Lumpur, Malaysia pada 19-29 September 2016 mendatang. 

  ASC merupakan kompetisi sekaligus arena unjuk kebolehan terhadap penguasaan kompetensi keterampilan kerja berbagai bidang kejuruan oleh para tenaga kerja muda (maksimal 22 tahun). Ajang kompetisi diikuti peserta dari negara-negara anggota ASEAN yang terdiri dari Filipina, Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Brunei Darussalam, Vietnam, Laos, Myanmar dan Kamboja. 

"Kita menargetkan prestasi terbaik dan menjadi juara umum. Kita harus optimistis untuk meraih kembali gelar itu seperti tahun 2012 silam," kata Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri dalam acara pelepasan kontingen Indonesia ASC XI 2016 di Hotel Ciputra, Jakarta (18/9). 

Keikutsertaan Indonesia pada ASC adalah bentuk komitmen Indonesia terhadap kesepakatan regional ASEAN khususnya dalam bidang peningkatan kualitas SDM. 

"Tujuannya adalah mendorong peningkatan kualitas generasi muda untuk berprestasi di bidang kompetensi pada berbagai kejuruan, meningkatkan daya saing dan nilai tawar bangsa Indonesia," tegas Menaker Hanif. 

Menurut Menaker keikutsertaan kontingen Indonesia dalam ASC ke 11 di Malaysia dapat meningkatkan sinergitas serta komitmen bagi pemangku kepentingan terhadap pembinaan SDM khususnya generasi muda, meningkatkan kerjasama antara industri dan lembaga pendidikan dan pelatihan. 

Indonesia mendapatkan prestasi terbaik pada ASC ke-9 Tahun 2012 di Jakarta, dimana Indonesia meraih juara umum dengan meraih 19 medali emas, 12 medali silver, dua medali perunggu, dan tujuh medali diploma, serta menjadi penyelenggara terbaik selama ASC dilaksanakan. 

Direktur Jenderal Pembinaan, Pelatihan dan Produktivitas Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) Khairul Anwar mengatakan, Kemnaker telah mempersiapkan tim ASC dengan baik untuk meraih juara umum dalam kompetisi nanti. 

Para kompetitor telah dilatih secara intensif di BBPLK Serang, BBPLK Cevest, SMKN 1 Batam, PIKA Semarang, STP Enhai Bandung, PPG Bandung, PENS Surabaya, VEDC Malang, PT. Festo Indonesia, dan Universitas Bina Nusantara. 

"Para peserta yang berangkat telah melalui berbagai tahapan seleksi dan pemusatan pelatihan, sehingga para kontingen Indonesia yang mewakili negara di ajang ASC XI 2016 ini merupakan peserta terbaik dari yang terbaik," tegas Khairul. 

Para peserta yang berangkat akan bersaing mengikuti kompetisi di berbagai bidang kejuruan. Menaker Hanif berharap para peserta yang mengikuti kompetisi ASC ke-11 2016 di Malaysia ini, dengan keseriusan dan motivasi yang kuat agar bisa menang karena membawa nama baik bangsa dan negara. 

"Kita harapkan betul dalam ajang bergengsi ini dijadikan sebagai proses kinerja teknologi dan skill dalam menghadap era globalisasi," terang Menaker Hanif. 

Indonesia akan mengikuti 21 Kejuruan dari 25 Kejuruan yang akan dikompetisikan pada ASC tahun 2016 yaitu: Welding, IT Software Solution for Business, Plumbing and Heating, Electronics, Web Design, Electrical Installation, Bricklaying, Cabinet Making, Fashion Technology, Automobile Technology, Restaurant Service, Cooking, Mechatronics, Mechanical Engineering Design, Graphic Design Technology, Refrigeration and Air Conditioning, IT Network System Administration, Beauty Therapy, Hairdressing, Industrial Automation, Mobile Robotics, dan CNC Maintenance.(p/ab)