Expo Pemuda Mandiri, Upaya Pemkot Makassar Cetak Wirausahawan Kreatif

By Admin

nusakini.com--Pemerintah Kota Makassar lewat Dinas Pemuda dan Olahraga terus berupaya mencetak wirausahawan kreatif yang diharapkan memiliki daya saing pada Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). "Makassar memiliki banyak pemuda kreatif. Karena itu, Dispora Makassar siap menyediakan berbagai fasilitas untuk menumbuhkan semangat mereka menghadapi perdagangan bebas," ujar Achmad Hendra Hakamuddin, Kadispora Makassar pada pembukaan Expo Pemuda Mandiri di halaman Mal Ratu Indah, Jumat (12/5). 

Menurut Hendra, pada tahun ini, Kadispora Makassar lebih fokus untuk mencetak wirausahawan baru. "Insya Allah tahun depan, kami membuat program sentra pemuda. Dimana Dispora Makassar akan memberikan alat produksi secara cuma-cuma," papar Hendra.

Hendra merujuk Expo Pemuda Mandiri yang menyediakan 16 lapak secara cuma-cuma. Produk yang diusung pun variatif seperti kuliner, fashion, handycraft, kopi, barbershop dll.

Ajang ini juga diwarnai sejumlah lomba. Dintaranya lomba yel-yel, pemilihan duta olahraga, musik dan tari. Juga ada talkshow yang menghadirkan praktisi dan pengamat dunia usaha .

Ajang Expo Pemuda Mandri bertajuk  Youth Entrepreneurship Big Bang Weekend 2017 ini berlangsung selama dua hari. (ab)