Profile

Hayani Isman

Tempat Lahir : Jakarta

Tanggal Lahir : 04/04/1957


Description

Hj. Hayani Isman Soetoyo merupakan mantan anggota Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar untuk periode tahun 2004-2009. Hayani yang lahir di Jakarta pada 04 April 1957 ini mengawali pendidikan dasarnya di SD Yayasan Perguruan Cikini pada tahun 1969 dan menerima pendidikan terakhir di SMA IX Bulungan pada 1975. Pada tahun 2010, Hj Hayani Isman Soetoyo terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Gerakan Persatuan Perempuan Kosgoro (GPPK) 1957 dalam Mubes II di Jakarta yang dilaksanakan pada bulan Maret 2010. Oleh para pemilihnya, legislator Senayan dari Dapil Jawa Timur VIII ini diharapkan mampu membawa kemajuan di tubuh anak organisasi Kosgoro 1957 itu. Hayani sendiri dipercaya oleh Fraksi Partai Golkar untuk menjadi anggota Komisi VI DPR karena dia dinilai kaya akan pengalaman organisasi. Hayani yang juga merupakan anggota Departemen Hubungan Legislatif dan Lembaga Politik DPP Partai Golkar ini, antara lain juga pernah menjadi pengurus Hipmi (1985-1998), Bendahara PPK Kosgoro (1990-1995), Ketua Muhas Kosgoro, dan Penasihat DPP AMPI. Selama menjalankan amanah yang diberikan padanya, Hayani selalu menerapkan moto pro rakyat dan selalu menjalankan hal-hal kecil agar hal-hal besar bisa terselesaikan dengan sendirinya. Dengan moto inilah yang menjadikan sosoknya melekat di hati orang-orang yang berada si sekelilingnya. Seperti ayahnya, pendiri Kosgoro almarhum Mas Isman, Hayani dinilai sebagai figur politikus yang berkomitmen besar menyejahterakan masyarakat lewat ekonomi kerakyatan seperti koperasi. Hingga saat ini, Hayani selalu berkeyakinan bahwa untuk membangun ekonomi berbasis kerakyatan tak cukup hanya diserahkan kepada para pengusaha. Harus ada kebijakan politik dan payung hukum bagi berkembangnya ekonomi kecil dan menengah agar benar-benar sehat dan kuat.