Profile

Adisatrya Suryo Sulisto

Tempat Lahir : Jakarta

Tanggal Lahir : 05/05/1974


Description

Adisatrya Suryo Sulisto adalah anggota DPR Komisi VI dari fraksi PDI Perjuangan. Di DPR dia bertugas sebagai Alat Kelengkapan Dewan yaitu BKSAP sebagai Wakil Koordinator, Grup Kerjasama Bilateral Parlemen Italia. Sebagai anggota DPR dia mempunyai kepedulian dengan rakyat. Dia juga termasuk orang yang bertanggung jawab. Pada Oktober 2012, dia meminta pemotongan anggaran perjalanan dinas sebesar 10% sampai 15% harus meningkatkan anggaran yang dialokasikan ke masyarakat. Menurutnya, efisiensi anggaran belanja perjalanan dinas kementerian maupun lembaga tahun 2013 harus menjadi perhatian. Adi menyesalkan hasil penghematan anggaran perjalanan dinas tersebut hanya direalokasikan ke anggaran kementerian dan lembaga. Pria kelahiran Jakarta, 15 Mei 1974 ini juga memiliki beragam aktivitas lain di luar politik. Dia adalah pemimpin Grup Satmarindo (GS). Awalnya, tidak mudah bagi Adi memimpin perusahaan milik keluarganya itu. Ia harus berhadapan dengan para senior yang jadi orang-orang kepercayaan ayahnya dan usianya sangat jauh di atasnya. Bergabungnya dia dengan perusahaan milik ayahnya merupakan panggilan hati seorang anak untuk membantu orang tua mengatasi kesulitan. Adi dikenal sebagai sosok yang sangat humble, fast learner, dan tidak malu bertanya. Selain itu, menurutnya, Adi juga sangat analitis dan detail dalam mempelajari sesuatu. Di GS sendiri, Adi bercita-cita mengonsolidasikan perusahaan keluarga ini dalam sebuah investment holding. Dia juga pernah bekerja di Unilever sebelum di GS. Beberapa aktivitas lain yang dia ikuti antara lain sebagai Dewan Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia periode 2010-2015 sebagai Ketua Komite Tetap Pemasaran dan Promosi Pariwisata pada Bidang Promosi Internasional, Pariwisata, Seni Budaya, dan Olahraga, Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPD HIPMI) Jakarta Raya periode 2011-2014 sebagai Ketua Dewan Pembina dan Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Pribumi Indonesia (DPP HIPPI) periode 2010-2015 sebagai Ketua Bidang Hubungan Kerjasama Antar Lembaga.