Organization

Indonesia Air Transport


Description

PT. Indonesia Air Transport merupakan anak perusahaan dari PT Global Transport Service yang mulai beroperasi pada tahun 1968. Pada awalnya kemunculannya Indonesia Air Transport hanya untuk melayani Pertamina dan perusahaan minyak asing lainnya. Sedangkan untuk saat ini, perusahaan ini telah menyediakan berbagai macam layanan penerbangan berkualitas untuk industri minyak, gas dan pertambangan di Indonesia dan Asia Tenggara. Tak hanya sekadar melayani untuk cakupan Indonesia saja, namun juga melebar hingga sampai ke luar negeri. Selain itu, perusahaan ini juga mengkhususkan diri dalam pelayanan medis evakuasi aero, kargo, bengkel dan operasi, geofisika, survei foto udara serta layanan udara bagi industri pariwisata berkembang ke wilayah-wilayah terpencil di Indonesia. Ditambah dengan berbagai jenis pesawat sayap tetap maupun helikopter seperti EC 155 B1, AS 365 N2 Dauphin helikopter turbin kembar, Beechcraft 1900D, ATR 42-300, ATR 42-500, dan pesawat penumpang / kargo Fokker 50 membuat Indonesia Air Transport semakin luas melanglang buana. Tak berhenti sampai di sana saja, guna meningkatkan perkembangan bisnisnya perusahaan ini telah melakukan investasi besar dalam perawatan fasilitas yang ada di Jakarta dan Balikpapan, Kalimantan Timur. Indonesia Air Transport juga telah mengembangkan standar tinggi dalam pesawat sayap dan helikopter yang sesuai dengan standar keselamatan yang diterima secara internasional. Dengan mengandalkan tenaga pilot dan insinyur yang telah menerima pelatihan khusus di luar negeri secara teratur guna mempertahankan kemampuan mereka dan kemampuan pada berbagai jenis pesawat dalam armada yang tersedia. Perusahaan ini dapat memberikan pelayanan yang terbaik. Ditambah lagi dengan keselamatan teratur yang selalu diaudit oleh inspektur keamanan dalam negeri dan luar negeri memberikan penghargaan keselamatan HAI (Helicopter Association International) atau Asosiasi Helikopter Internasional yang telah dipertahankan selama lebih dari 20 tahun secara berturut-turut.