PSG Berminat Datangkan Pogba dengan Lepas Di Maria dan Draxler
By Abdi Satria
nusakini.com-Paris-Klub kaya Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) dirumorkan tertarik mendatangkan Paul Pogba. PSG siap bersaing dengan Real Madrid, Juventus, dan Inter Milan yang lebih dulu gencar mendekati Pogba.
Untuk membuat Manchester United, PSG siap melepas Angel Di Maria dan Julian Draxler, sebagai bagian dari paket transfer Pogba ke Paris Saint-Germain.
Di Maria sebelumnya sudah pernah membela Manchester United dan cuma bertahan semusim. Merujuk pada pengalamannya yang tak menyenangkan, entah apa pemain Argentina itu bersedia main lagi di Old Trafford.
Sementara Draxler belakangan justru santer dihubung-hubungkan dengan Arsenal. Kontraknya di PSG saat ini akan habis di akhir musim depan.(d/ab)