Protes Keputusan Wasit, Pemilik PAOK FC Masuk Lapangan Bawa Pistol

By Admin


nusakini.com - Memprotes keputusan wasit adalah hal yang biasa. Dalam beberapa kasus, pemukulan terhadap sang pengadil lapangan bahkan sudah menjadi kejadian lumrah dalam kompetisi sepakbola yang tidak dikelola secara profesional.

Akan tetapi, sebuah kejadian di Liga Super Yunani barangkali telah jauh melewati batas kewajaran. Bayangkan, seorang pemilik klub yang merasa timnya dirugikan wasit tiba-tiba menerobos masuk ke lapangan dengan kawalan bodyguard sambil menenteng senjata api!

Itulah yang dilakukan oleh chairman PAOK FC Ivan Savvidis dalam partai derbi melawan AEK Athena, Minggu (11/3). Pemicunya adalah keputusan wasit Giorgios Kominis di menit ke-89 yang menganulir gol PAOK yang dicetak Fernando Varela. Keputusan itu membuat sejumlah fans di Stadion Toumba marah dan masuk menyerbu lapangan, tak terkecuali Savvidis.

Sang pemilik klub terlihat membawa pistol yang diselipkan di pinggangnya sambil dikawal bodyguard pribadi. Ia meminta para pemain PAOK untuk keluar lapangan sebelum mengonfrontasi wasit. Media setempat mengabarkan, Savvidis meneriakkan “Anda mati!” kepada Kominis.

Savvidis pada akhirnya berhasil diamankan petugas. Adapun sang wasit masuk ke terowongan stadion dan laga ditunda selama dua jam. Kominis kemudian memutuskan bahwa gol tersebut sah dan meminta agar laga dilanjutkan, namun pelatih AEK Manolo Jimenez enggan meneruskan pertandingan. 

“Kami meninggalkan stadion dengan kawalan polisi. Setelah invasi, wasit masuk ke lapangan. Dan setelah menunggu dua jam, dia ingin meminta laga dilanjutkan. Kami menolaknya. Yang disayangkan adalah wasit mengesahkan gol tersebut,” kata Jimenez seperti dikutip dari Onda Cero.

Selepas laga, PAOK kemudian mengklaim diri sebagai pemenang laga derbi itu dengan skor 1-0. (g/om)