Pimpinan Pusat Muhammadiyah Terima Kunjungan Enuma Korea Selatan

By Abdi Satria


nusakini.com-Yogyakarta-Tim Enuma Korea Selatan dan Indonesia berkunjung ke Kantor PP Muhammadiyah Yogyakarta. Tim Enuma ialah Hyunju Kim, Noh Ran, Minji Kwon, Yeongji Choi, dan Dasom Choi. Ditemani Tim Enuma Indonesia Rusma Sinadari dan Melinda Hapsari.

Tim Enuma ditemui oleh Ketua PP Muhammadiyah diwakili Staf Khusus PP Muhammadiyah Bachtiar Dwi Kurniawan, PIC EdutabMu sekaligus Wakil Ketua Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah Bidang Kerjasama dan Lembaga, Kasiyarno, Ketua Lazismu PP Muhammadiyah Dr. Mahli Zainuddin Tago, M.Si, Manager Program Pendidikan dan Dakwah Lazismu PP Muhammadiyah Ardi Luthfi Kautsar, Manajer Program EdutabMu Abdulah Mukti, dan Advisor EdutabMu Dwi Santoso,

Bachtiar Dwi Kurniawan menyampaikan beberapa hal. Pertama, PP Muhammadiyah mengucapkan terima kasih kepada Enuma Korea Selatan yang telah bekerjasama dengan Muhammadiyah melalui Lazismu PP Muhammadiyah, Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah dan Majelis Dikdasmen PP Aisyiyah dalam program EdutabMu.

Kedua, Program yang terjalin ini menjawab dan solusi atas minimnya ketersediaan akses, jaringan internet dalam proses pembelajaran selama era Pandemi. Diharapkan setelah endemi program digital literasi terus diupayakan apalagi program EdutabMu Tahun 2022-2023 menyasar sekolah sasaran di luar pulau Jawa (Sumatera, Kalimantan dan Indonesia Timur).

Ketiga, jalinan kerja sama ini meneguhkan komitmen persyarikatan Muhammadiyah menjalankan program Internasionalisasi Gerakan Muhammadiyah Berkemajuan konstelasi Internasional. Muhammadiyah telah memiliki puluhan Pimpinan Cabang Istimewa Muhammadiyah di Luar Negeri. Termasuk di Korea Selatan. Muhammadiyah juga telah memiliki Kampus dan Sekolah di Malaysia dan Australia.

Keempat, tentunya Muhammadiyah juga memohonkan maaf jika selama berjalannya program ada yang kurang berkenan dan keterbatasan yang dimiliki oleh Muhammadiyah.

Pimpinan Pusat Muhammadiyah Terima Kunjungan Enuma Korea Selatan

Pihak Enuma Korea Selatan yang disampaikan oleh Hyunju Kim menyampaikan bahwasanya Enuma Korea Selatan sangat beruntung bekerja sama program Enuma melalui EdutabMu melalui Muhammadiyah.

Di awal-awal perencanaan program, pihak Enuma belajar tentang Muhammadiyah melalui Buku hasil Disertasi Kim Hyung-Jun Antropolog Korea Selatan. Pihak Enuma sangat antusias dan begitu sangat terharu atas respon apresiasi Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah melalui program EdutabMu. Oleh karena itu Pihak Enuma Korea Selatan dan Indonesia mengunjungi 3 sekolah sasaran program EdutabMu di SD Muhammadiyah Insan Kreatif Kembaran Bantul, TK ABA Pringwulung Depok Sleman dan TK ABA Pulegundes Gunungkidul.

“Maksud utama kunjungan selain menyaksikan langsung proses pembelajaran EdutabMu di 3 sekolah tersebut juga ingin mendapatkan feedback pengembangan dan layanan terbaik pihak Enuma dalam program EdutabMu di tahun 2022 dan 2023,” katanya.

Pihak Lazismu PP Muhammadiyah yang disampaikan oleh Ketua Lazismu PP Muhammadiyah Mahli Zainuddin Tago Menyampaikan apresiasi pihak Enuma yang telah memberikan kepercayaan kepada Muhammadiyah melalui Lazismu sebagai Fund Raising program EdutabMu, Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah dan Aisyiyah selaku pelaksana program.

Sementara itu, Majelis Dikdasmen PP Muhammadiyah yang disampaikan oleh Kasiyarno menyampaikan apresiasi kepada pihak Enuma yang sangat intens mendampingi program EdutabMu sejak tahap perencanaan, launching, pelatihan hingga monitoring program dan juga Lazismu PP Muhammadiyah selaku fundraising.

“Tidak hanya dalam pengadaan tablet semata, akan tetapi investasi SDM Guru Muhammadiyah dan Aisyiyah dalam Akselerasi Transformasi Pembelajaran Digital, bahkan Lazismu PP Muhammadiyah juga memberikan insentif untuk 200an Guru TK dan SD Muhammadiyah selama 6 bulan. Karena selama ini para guru TK dan SD kita masih sangat banyak yang penghasilannya minimalis. Melalui program EdutabMu, Muhammadiyah hadir untuk Guru-Guru TK ABA dan SD Muhammadiyah,” jelasnya. (muhammadiyah)