Menkeu Apresiasi Jajaran Kemenkeu yang Telah Berdedikasi Jalankan Tugas di Masa COVID-19

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaran Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dalam menjalankan tugas sebagai bendahara negara.  

“Saya berterimakasih bagi mereka yang melakukan tugas di lapangan, dan saya tahu resikonya sangat tinggi. Saya berterima kasih kepada semua jajaran Pajak, Kekayaan Negara, Perbendaharaan Negara, Bea Cukai. Mereka yang melakukan pelayanan kepada masyarakat secara umum dan masih melakukannya dengan penuh dedikasi meskipun tahu kita dalam suasana yang sangat berbeda,” ungkap Menkeu pada acara Silaturahmi Daring Idul Fitri 1441 H Keluarga Besar Kementerian Keuangan bertema "Raya Bersama, Lebaran Kali Ini Aku Tidak Sendiri" secara video conference, kemarin.

Dalam menjaga keuangan negara, Kemenkeu selalu dituntut mengeluarkan kebijakan yang bisa membantu tantangan di bidang kesehatan, tantangan untuk menjaga dan memberikan bantalan sosial, tantangan untuk bisa membantu dan memberikan bantalan ekonomi, tantangan untuk menjaga agar tidak terjadi krisis yang meluas di bidang keuangan negara dan keuangan secara umum. 

Menkeu berterima kasih kepada seluruh jajaran Kemenkeu yang telah berdedikasi sejak Januari dengan terus berusaha mendesain kebijakan keuangan negara di dalam mengatasi COVID-19 yaitu stimulus fiskal, Perppu No.1/2020 serta peraturan-peraturan turunannya. 

“Perjalanan kita masih belum selesai. Kita sebetulnya masih pada tahap awal. Pada saat kita merayakan Idul Fitri dalam suasana COVID, saya ingin menyampaikan kepada seluruh jajaran Kementerian Keuangan dari level pimpinan sampai pelaksana, Anda semuanya masih akan menghadapi tantangan yang panjang,” tambah Menkeu.  

Dalam semangat persaudaraan, perikemanusiaan, Menkeu berharap kepada seluruh jajaran agar terus menjaga silaturahmi, pikiran dan hati serta semangat untuk berikhtiar mencari solusi di dalam tugas apapun, di posisi apapun untuk menjalankan tugas dengan kecintaan, keyakinan, ikhtiar yang luar biasa dan menjadikan hal tersebut sebagai bagian dari amalan. 

“Jadikan setiap hari adalah amalan kita. Suatu kombinasi antara ikhtiar yang luar biasa, ketawakalan, kepasrahan kepada Yang Maha Kuasa untuk menuntun kita, mencari jalan keluar, mengatasi dan mendapatkan kemudahan. Saya ingin menutup sekali lagi dengan menyampaikan terima kasih saya, rasa penghargaan saya, rasa syukur saya sebagai pimpinan dari jajaran Kementerian Keuangan. Terima kasih kepada anda semua, terimakasih telah menjalankan tugas dan kita terus bersabar, bersyukur, dan berikhtiar. Minal aidin wal faizin, maaf lahir batin,” pungkas Menkeu. (p/ab)