Mendagri Dijadwalkan Jadi Inspektur Upacara HUT Damkar ke-98

By Admin

nusakini.com-- Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo dijadwalkan akan menghadiri peringatan Hari Ulang Tahun Pemadam Kebakaran (HUT Damkar) ke-98 bertempat di Lapangan Monas Silang Selatan, Jakarta Pusat hari ini, Rabu (1/3). Mendagri juga langsung bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup). 

Mendagri menyebutkan pada setiap tanggal 1 Maret merupakan hari bersejarah bagi petugas pemadam kebakaran yang dahulunya disebut dengan Branweer. Para petugas pemadam kebakaran menurut dia telah memberikan pelayanan pencegahan dan juga penyelamatan terhadap masyarakat. 

“Pada setiap tanggal 1 Maret kita akan mengenang perjuangan dan pengorbanan petugas pemadam kebakaran,” ungkap Mendagri. 

Dalam memberikan pelayanan kebakaran, Mendagri mengungkapkan para petugas pemadam kebakaran memiliki tugas pokok dan fungsi pemadam kebakaran yang dikenal dengan Panca Dharma. Panca Dharma tersebut yakni Pencegahan dan Pengendalian Kebakaran, Pemadaman Kebakaran, Penyelamatan, Pemberdayaan Masyarakat, Penanganan Kebakaran Bahan Berbahaya dan Beracun. 

“Disamping tugas pokok tersebut, petugas pemadam kebakaran wajib siaga 24 jam, tidak mengenal hari libur dan siap memadamkan kebakaran dengan motto Pantang Pulang Sebelum Api Padam Walaupun Nyawa Taruhannya,” ujar Mendagri. 

Acara HUT Damkar yang ke-98 ini akan berlangsung dari pukul 07.30 WIB sampai dengan selesai. Mendagri nantinya juga akan mengajak seluruh bangsa Indonesia melakukan gerakan perang terhadap kebakaran dengan mengedepankan tindakan preventif atau pencegahan.(p/ab)