Manchester City Lolos Hukuman Larangan Transfer
By ommed
nusakini.com - Masih ingat dengan hukuman dari FIFA tentang larangan transfer yang membelit Chelsea musim ini atau Barcelona dan Atletico Madrid beberapa waktu lalu? Yap, kini Manchester City pun sempat terancam akan dihukum dengan sanksi yang sama.
Tapi untungnya Manchester City kini hanya dikenakan denda 370 ribu Swiss Franc saja karena melanggar masalah transfer pemain dibawah umur 18 tahun ini. Mereka tak akan dihukum dengan larangan transfer seperti klub lainnya.
Beberapa media menyebutkan ini adalah buntut dari transfer George Davies dari Sierra Leone dan Dominic Oduro dari Ghana. Keduanya didatangkan dari klub Denmark, FC Nordsjaelland, dan akademi sepakbola Right To Dream di Ghana.
“Komite Disiplin FIFA telah memberi sanksi kepada Manchester City FC karena melanggar peraturan transfer internasional dan pendaftaran pemain di bawah usia 18 tahun, yang tertuang dalam pasal 19 Peraturan FIFA tentang Status dan Transfer Pemain,” tulis pernyataan di laman resmi FIFA.
“Klub menerima tanggung jawab atas pelanggaran yang terjadi sebagai akibat dari salah tafsir peraturan yang dipermasalahkan,” tulis pernyataan Manchester City. “Semua pelanggaran terjadi sebelum Desember 2016 ketika pedoman tentang interpretasi ketentuan dikeluarkan, sejak tanggal itu klub sepenuhnya patuh pada peraturan.” (fsi/om)