Liga 1: Ciro Alves Siap Dari Menit Pertama Hadapi PSIS

By ommed


nusakini.com - Pelatih sementara Budiman memimpin latihan tim Persib Bandung pada Kamis (11/8) menggantikan Robert Alberts yang mundur. Budiman fokus bekerja mempersiapkan tim menuju laga lanjutan pekan 4 BRI Liga 1 2022/2023 melawan PSIS Semarang, Sabtu (13/8) besok di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).

Budiman mengabarkan kondisi tim jelang pertandingan. Semua pemain dalam kondisi yang bagus untuk mempersembahkan kemenangan pertama untuk bobotoh. Tambahan kekuatan untuk tim pasalnya Ciro Alves dan Ricky Kambuaya siap diturunkan dari babak pertama.

“Alhamdulillah di hari ini anak-anak kondisi bagus dan pemain-pemain yang kemarin tidak ikut ke Samarinda untuk pertandingan besok tetap disiapkan. Untuk pertandingan besok Ciro dan Ricky sudah siap main dari babak pertama,” ungkap Budiman.

Selepas ditinggalkan Robert Alberts, Budiman tak memutus komunikasi dengan pelatih asal Belanda itu. Robert turut memberikan dukungan dan semangat untuk tim agar bisa meraih kemenangan di laga melawan PSIS nanti.

“Kalau melatih tidak ada kendala karena saya juga ada komunikasi dengan coach Robert, dia sekarang sudah tidak ada di sini tapi tetap memberi support dan kepada tim pelatih juga Robert bilang lebih memberikan motivasi untuk pertandingan hari Sabtu,” papar Budiman.

Laga melawan PSIS menjadi menentukan untuk Persib. Budiman berharap pemain tidak larut dalam tren buruk di awal musim ini. Para pemain harus bangkit demi nama Persib dan keluarga yang selalu mendukung dari belakang.

“Saya tekankan kepada anak-anak berbuat yang terbaik untuk tim sendiri, buat keluarga, dan masa depan kalian. Jadi hari sabtu kalian menentukan, kalau menang, mudah-mudahan ini hari Sabtu kalau menang jadi motivasi ke depan,” harap Budiman.