Kaisar Jepang akan Hadiri Upacara Pembukaan Paralimpiade Tokyo

By Nad

nusakini.com - Internasional - Kaisar Jepang, Naruhito, akan menghadiri upacara pembukaan Paralimpiade Tokyo pada minggu depan, menurut Badan Rumah Tangga Kekaisaran pada hari Kamis (19/8).

Seperti di Olimpiade kaisar, yang merupakan pelindung kehormatan pertandingan Tokyo ini, diperkirakan akan mendeklarasikan dimulainya Paralimpiade saat upacara pembukaan di Stadion Nasional Tokyo pada hari Selasa (25/8) mendatang.

Badan tersebut menyatakan istri kaisar, Masako, tidak akan berpartisipasi dalam upacara tersebut setelah panitia memutuskan untuk mengurangi jumlah hadirin untuk mencegah penyebaran virus corona.

Deklarasi pembukaan kaisar untuk Olimpiade pada tanggal 23 Juli sempat menjadi bahan diskusi karena ia menggunakan kata "memperingati" dibandingkan kata "merayakan" yang selalu digunakan sebelumnya.

Perubahan kata ini menjadi spekulasi bahwa kaisar dan staffnya memperhatikan reaksi warga Jepang yang kurang setuju mengenai pelaksanaan Olimpiade di tengah pandemi.

Kaisar yang berusia 61 tahun ini pernah mendeklarasikan dimulainya Paralimpiade Musim Dingin Nagano pada tahun 1998 saat ia masih menjadi putra mahkota.