Bangkitkan Nilai Kepahlawanan, Kornas Ganjar1st Gelar Nobar Film “Kadet 1947”

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Koodinator Nasional (Kornas) Relawan Ganjar1st menggelar nonton bareng (nobar) Film dengan judul “Kadet 1947” di XXI Metropole, komplek Megaria jalan Pegangsaan No 21, Menteng Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021)

Acara nobar ini dimulai pukul 18.45 WIB di awali dengan doa lalu menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipimpin oleh Oda dan setelah itu Sekretaris Jenderal (Senkjen) Kornas Ganjar1st Kris Tjantra memberikan arahan

Film arahan Rahabi Mandra dan Aldo Swastia ini berhasil menyajikan elemen nasionalisme, persahabatan, dan cinta dari para Kadet (pelajar, calon penerbang).

Kadet 1947 mengisahkan serangan udara yang dilakukan para kadet Angkatan Udara ke markas tentara Belanda di Semarang, Ambarawa, dan Salatiga. Adapun yang disorot dari aksi ini adalah bagaimana para kadet yang saat itu belum piawai dalam membawa pesawat, punya semangat juang mempertahankan kemerdekaan RI dengan melawan agresi militer Belanda.

Menurut Sekjen Kornas Ganjarist Kris Tjantra, film ini banyak moral story-nya, mengilhami jiwa-jiwa kepahlawanan yang perlu kembali ditanamkan di masa sekarang. Dan merupakan momen bagi relawan Ganjar1st untuk menjadi pahlawan bagi sesama. 

“Seperti kata Bung Karno, bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai pahlawannya. “Kadet 1947” adalah film yang menarik dari karya anak bangsa yang patut ditonton. Kegiatan ini juga merupakan wujud dukungan untuk perfileman nasional”, ujarnya. 

Senada dengan itu, Kadiv Humas Kornas Ganjarist, Egha mengatakan kegiatan nonton bareng film nasional “Kadet 1947” oleh Kornas Ganjarist dan beberapa Satuan Relawan nya adalah bentuk usaha Kornas Ganjarist untuk menanamkan nilai kepahlawanan bagi anggotanya.

“Film ini menjadi ruang pembelajaran kita akan nilai-nilai kepahlawanan yang sangat kita butuhkan saat ini. Kesadaran untuk menegakkan nasionalisme serta cinta akan tanah air”, pungkasnya.

Di akhir film relawan Ganjar1st menggelar sesi foto bersama serta memperoleh arahan dari Sekjen Kornas Kris Tjantra dan Wakil Ketua Umun (Waketum) Kornas Didy Budiono, agar para relawan segera melakukan sosialisasi dan konsolidasi ke masyarakat untuk membentuk Satuan Relawan di berbagai wilayah. (*)