9.515 Warga Jaktim Belum Merekam Data E-KTP

By Admin


nusakini.com - Jumlah warga Jakarta Timur yang belum melakukan perekaman data untuk e-KTP saat ini tinggal menyisakan 9.515 dari total 2.103.803 wajib KTP. Sosialisasi agar warga segera melakukan perekaman hingga layanan jemput bola dilakukan.


"Warga yang sudah mendapatkan pencetakan e-KTP sebanyak 1.970.407 jiwa dan yang belum dicetak 133.396 warga," kata Sukma Wijaya, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur.


Masih adanya masyarakat yang belum melakukan perekaman, disebabkan beberapa faktor. Di antaranya adalah, warga tersebut telah pindah ke luar kota, keluar negeri atau meninggal dunia. Ada pula yang kuliah dan belum sempat melakukan perekaman data untuk e-KTP.


Sedangkan untuk pencetakan e-KTP sejauh ini masih terkendala dengan belum adanya blanko.(pr/kj/al)