Kemenag Segera Cairkan Dana Apresiasi Siswa Madrasah Peserta OSN 2017

By Admin

nusakini.com--Kementerian Agama melalui Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan, dan Kesiswaan (KSKK) Madrasah akan segera mencairkan bonus bagi siswa madrasah yang menjadi peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) tahun 2017 di Provinsi Riau. 

“Sesuai yang kami janjikan, dana apresiasi akan segera diberikan kepada peserta OSN 2017. Semoga itu dapat menumbuhkan semangat dan motivasi siswa madrasah di bidang sains,” kata Direktur KSKK Madrasah M Nur Kholis Setiawan di Jakarta, Jumat (21/07). 

Menurut M. Nur Kholis, dana apresiasi yang akan diberikan variatif, sesuai capaian dalam OSN 2017. Untuk peraih medali emas akan mendapat Rp10juta, untuk peraih medali perak Rp7.5juta, dan peraih medali perunggu Rp5juta. “Kami juga akan memberikan kepada siswa madrasah peserta OSN 2017 lainnya, sebanyak Rp2.5juta,” ujarnya. 

Siswa madrasah meraih 20 medali pada OSN 2017, terdiri dari 5 emas dan 1 the best practice, 4 perak, dan 10 perunggu. Perolehan medali emas tahun ini lebih banyak dibanding OSN 2016 (2 emas).  

Kasubdit Kesiswaan Madrasah Abdullah Faqih menambahkan, terkait proses pencairan dana apresiasi, Dit KSKK sudah meminta kepada para Kepala Kanwil Kemenag Provinsi untuk mengidentifikasi siswa madrasah yang ikut OSN 2017. 

Selain itu, lanjut Faqih, ada sejumlah dokumen yang harus dilampirkan, yaitu: 

a. Tanda peserta

b. Surat tugas dari Kanwil Kemenag Provinsi atau Kab/Kota

c. Sertifikat/Piagam sebagai peserta dan atau sebagai pemenang dalam OSN 2017

d. Photo Medali yang diperoleh dalam OSN tahun 2017 (bila memperoleh medali) 

e. Photo Copy buku rekening yang menjelaskan: Nama, Alamat Siswa, Nomor Rekening, dan Nama Bank

f. Surat Referensi Bank yang menyatakan bahwa rekening siswa masih aktif

“Seluruh dokumen tersebut dikirim melalui email sbdtkesiswaan@gmail.com paling lambat 4 Agustus 2017,” tandasnya.(p/ab)