nusakini.com - AC Milan harus puas dengan hasil imbang kacamata kala menjamu Torino di San Siro, dalam lanjutan Serie A Italia giornata 15, Senin (10/12) malam WIB.

Milan memang mendominasi keseluruhan jalannya laga, tapi Torino mampu berikan perlawanan kompetitif lewat 42 persen penguasaan bola dan 11 tembakan ke gawang. Il Toro bahkan bisa saja raih kemenangan andai dua peluang emasnya tak secara ajaib digagalkan Gianluigi Donnarumma.

Hasil itu pun membuat Milan urung memangkas jarak dengan Inter Milan di peringkat ketiga dan menjauh dari Lazio di peringkat kelima. Meski begitu pelatih mereka, Gennaro Gattuso, tidak khawatir.

"Si Badak" justru mensyukuri hasil tersebut mengingat kualitas yang dimiliki Torino. Dia bahkan menilai timnya bakal kalah jika bentrok ini terjadi musim lalu.

"Saya tidak menganggap ini sebagai peluang yang terlewatkan, sebab kami sadar bahwa Torino adalah tim yang menyulitkan," tutur Gattuso, seperti dikutip Sky Sport Italia.

"Kami sedikit kesulitan pada 15 hingga 20 menit pertama laga, tapi bermain baik kemudian seperti yang dibutuhkan. Saya sama sekali tidak melihat ini sebagai performa yang buruk. Saya yakin setahun yang lalu, kami akan kalah pada laga seperti ini," pungkasnya bijak. (fft/om)