Cegah Narkoba, Kementerian ESDM Laksanakan Pemeriksaan Urin Pegawai

By Admin

nusakini.com-- Dalam rangka Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) serta Untuk Pembinaan disiplin di lingkungan Sekretariat jenderal KESDM, Senin (8/8) dilaksanakan Tes Urin Narkoba bagi seluruh pegawai. Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral, Arcandra Tahar dan Sekretaris Jenderal KESDM, Teguh Pamudji berkenan mengawali pemeriksaan urin tersebut. 

Pemeriksaan narkoba yang merupakan tindak lanjut dari surat dari Kementerian PAN-RB melibatkan Badan Narkotika Nasional (BNN) sebagai lembaga yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencegahan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap psikotropika, prekursor, dan bahan adiktif lainnya. 

“Pelaksanaan tes urin narkoba di lingkungan Sekretariat Jenderal KESDM merupakan salah satu kegiatan dari rangkaian kegiatan tes urin narkoba yang akan dilaksanakan di seluruh unit kerja di lingkungan KESDM yang berlokasi di Jakarta mulai bulan Agustus 2016 sampai dengan Bulan Oktober 2016,” ujar Sekretaris Jenderal KESDM, Teguh Pamudji mengawali sambutannya. 

Teguh mengharapkan kegiatan ini dapat terus dilaksanakan pada tahun-tahun mendatang untuk membentuk Aparatur Sipil Negara yang terbebas dari pengaruh narkoba.”Saya selaku Sekretaris Jenderal KESDM mewajibkan kepada seluruh PNS di lingkungan Sekretariat Jenderal untuk mengikuti Tes Urin Narkoba,” lanjut Teguh. 

Selanjutnya kepada Tim Badan Narkotika Nasional teguh menyatakan terima kasih atas kerjasamanya dalam rangka mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan Kementerian ESDM.” Terima kasih saya ucapkan kepada Tim Badan Narkotika Nasional dan seluruh PNS di lingkungan KESDM yang akan berpartisipasi dalam pelaksanaan tes urin narkoba,” tutup Teguh. (p/ab)