nusakini.com - Berada di puncak klasemen sementara La Liga Spanyol, bagi pelatih Real Madrid Zinedine Zidane, adalah sesuatu yang minim arti. Hal ini diungkapkan Zidane setelah Madrid menderita kekalahan 2-1 dari Valencia, Kamis (23/2) dini hari WIB.

Dalam laga tunda La Liga di Mestalla itu, tuan rumah Valencia mampu unggul cepat 2-0 berkat gol-gol Simone Zaza dan Fabian Orellana di sembilan menit pembuka. Adapun Los Blancos hanya mampu membalas sekali lewat tandukan Cristiano Ronaldo jelang turun minum.

Kekalahan ini tidak mengubah posisi Madrid di urutan teratas klasemen, namun mereka menyia-nyiakan kesempatan untuk memperlebar jarak menjadi empat poin dari Barcelona. Madrid sebetulnya masih punya tabungan satu partai lagi melawan Celta Vigo, namun Zidane sudah dibuat kecewa dengan performa anak asuhnya melawan Valencia.

“Tentu saja persaingan menuju juara La Liga akan lebih sulit. Kami memang masih berada di depan, tetapi itu tidak ada artinya lagi,” ungkap Zidane seusai laga.

“Kami dihukum karena performa buruk di sepuluh menit pertama dan kami tidak boleh mencari alasan. Kami kehilangan konsentrasi dan bermain terlalu terbuka. Kami harus lebih waspada. Kini, kami langsung fokus untuk laga berikutnya. Kami punya kesempatan baik untuk memperlebar jarak, tetapi kami membuangnya begitu saja,” sesalnya. (fft/om) Real Madrid, Zidane