Wijnaldum Beberkan Kunci Kebangkitan Liverpool

By Admin


nusakini.com - Gelandang The Reds, Georginio Wijnaldum mengaskan bahwa pelatih Jurgen Klopp secara penuh mempercayai semua pemainnya, meski belakangan mereka mendapat banyak sekali kritikan.

Si Merah mendapat kemenangan pertama di tahun 2017 di ajang Liga Inggris pada hari Sabtu (11/2) kemarin, dimana dua gol dari Sadio Mane sudah cukup menaklukan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0. 

Hasil itu adalah kemenangan yang berarti bagi The Kop, yang mana secara mengejutkan di awal tahun ini mereka mendapat hasil yang tak sesuai harapan. Parahnya mereka kalah dari Wolves, Southampton, Swansea City dan Hull City. Hal yang membuat mereka tersingkir dari ajang FA Cup dan gagal masuk final EFL Cup. 

Harapan juara mereka pun hampir mati di Januari ini, dan kini mereka hanya mungkin bisa berkonsentrasi untuk menggapai posisi empat besar. Dengan segala penurunan yang ditunjukkan anak-anak The Anfield Gank, Wijnaldum mengakui bahwa Klopp memberi mereka kepercayaan diri kembali untuk keluar dari hasil minor tersebut. 

“Saya pikir jika seorang manajer mengatakan hal yang sama bahwa pemain tidak cukup bagus dalam situasi yang sedang kami hadapi, itu buruk untuk tim,” jelas Wijnaldum. 

“Itu akan membunuh kepercayaan diri dari para pemain, dan bukanlah sesuatu hal yang bagus. ketika Anda berada dalam sebuah tim, Anda harus percaya satu sama lain, Anda bagian dari sebuah keluarga.”

“Dan jika seseorang berkata Anda tidak cukup bagus, dan hal seperti ini muncul di media, itu adalah hal yang sangat buruk.”

“Dia (Klopp) percaya kepada kami, dan saya tidak berpikir dia mengatakan ini karena dia ingin menjaga kepercayaan diri tetap ada, saya pikir dia sungguh benar-benar percaya kepada kami. Ini memberi kami perasaan yang bagus karena dia mempercayai kami.”

Sebelumnya, Liverpool hanya tertinggal enam poin di belakang Chelsea hingga tahun baru, dan duduk di posisi kedua klasemen. Namun, mereka terlempar ke posisi kelima sekarang.

The Reds mengumpulkan 49 poin dalam 25 laga Liga Inggris sejauh ini, tertinggal 11 poin dari The Blues yang masih kokoh di puncak klasemen. Pasukan Jurgen Klopp perlu berhati-hati karena MU mengintip di posisi keenam dengan hanya berselisih satu poin. 

Namun, kemenangan Liverpool atas Spurs membuat jalan mereka kini mulai terang kembali. Setidaknya itu membuat Si Merah memiliki kepercayaan diri untuk kembali tampil impresif di sisa akhir kompetisi. (sb/om)