Wamenkeu: Sinergi untuk Percepatan Infrastruktur

By Admin

nusakini.com--Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mardiasmo sangat mendukung proyek strategis nasional terutama infrastruktur seperti jalan tol yang juga merupakan harapan Presiden Jokowi. 

“Harus sukses dan mempercepat perbaikan infrastruktur. Saling bersinergi antar instansi serta dapat berkolaborasi agar dapat mencapai tujuan percepatan pendanaan lahan,” jelasnya saat memberikan keynote speech pada workshop “Sinergitas Percepatan Pendanaan Pengadaan Tanah Bagi Proyek Strategis Nasional” bertempat di Flores Ballroom Hotel Borobudur kemarin.

Wamenkeu mengharapkan agar para pemangku jabatan berkolaborasi terutama dari kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PU-PERA) dan juga Kementerian Agraria dan Badan Pertanahan Nasional. 

“Supaya betul-betul penyediaan sertifikasinya harus lengkap dan jelas. Juga BUMN (Badan Usaha Milik Negara) yang ditunjuk melaksanakan ruas jalan tol ini juga harus merencanakan semua persyaratan yang di minta oleh LMAN (Lembaga Manajemen Aset Negara) sehingga dapat segera dilaksanakan,” himbaunya. 

Ia berharap, dengan workshop ini, tercipta sinergi dengan selalu menggunakan prinsip tata kelola yang baik dan kehati-hatian. “Diharapkan dengan workshop hari ini kalau ada hal-hal yang ingin dibicarakan agar dapat dibicarakan bersama, karena kita mempunyai prinsip good government dan kehati-hatian didalam pelaksanaanya, sehingga dapat terlaksana sinergi antar instansi untuk mengawal program strategi nasional ini” pungkasnya. (p/ab)