Wamenkeu Dukung Pengoptimalan BLU

By Admin

nusakini.com--Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Mardiasmo menjadi narasumber dalam diskusi panel Pertemuan Dewan Pengawas pada Satuan Kerja Badan Layanan Umum (BLU) Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan. Di acara ini, Wamenkeu mendorong BLU untuk dapat terus meningkatkan dirinya. 

"Kemenkes dapat mengoptimalkan BLU yang lebih fleksibel dan meminimalkan belenggu birokrasi," katanya saat acara yang berlangsung di Hotel Luwansa Jakarta pada Senin (6/2). Terkait dengan tujuan acara ini, tata kelola pemerintahan yang baik pada satker BLU membutuhkan peran aktif Dewan Pengawas dan Direksi Rumah Sakit, untuk mengawasi pengelolaannya pada masing-masing satker. 

"Kalau kita lihat kondisi kita, BLU kita masih harus bekerja keras mengejar ketertinggalan dari negara tetangga seperti Singapura, Malaysia dan juga ketimpangan rasio antara jumlah penduduk dan dokter. Peran Dewan Pengawas harus sinergi dalam mengejar ketinggalan dengan negara tetangga,” tambah Wamenkeu. 

Menurut Mardiasmo, Kemenkeu sendiri telah menerbitkan Peraturan Menteri Keuangan (PMK) nomor 136 tentang Pengelolaan Aset pada Badan Layanan Umum."Kementerian Keuangan telah menerbitkan PMK 136/2016. Dewan Pengawas harus membaca betul itu. Bagaimana kita bisa mengoptimalkan aset BLU agar betul-betul meningkatkan pelayanan, tidak untuk mencari profit," ungkap Wamenkeu.(p/ab)