Undian Ulang Liga Champions Adalah Skandal

By ommed


nusakini.com - Real Madrid menyebut undian ulang babak 16 besar Liga Champions sebagai 'skandal'. Undian untuk fase knock-out pertama Liga Champions berlangsung di Nyon, Senin (13/12) petawang WIB, dengan Los Blancos awalnya diadu lawan raksasa Portugal, Benfica.

Tujuh undian lainnya juga awalnya sudah diketahui hasilnya, namun seremoni itu dirusak akibat kesalahan teknis dan akhirnya diambil keputusan untuk mengulang undian.

Real Madrid kemudian dipasangkan dengan Paris Saint-Germain, klub yang kini dibela mantan bintang Barcelona, Lionel Messi.


Kesalahan teknis pertama terjadi ketika Manchester United diundi lawan Villarreal, padahal keduanya sudah bertemu di fase grup.

United menang 2-1 di Old Trafford sebelum juga mencatatkan kemenangan 2-0 di El Madrigal. Pasukan Ralf Rangnick itu lolos ke babak 16 besar dengan status sebagai juara Grup F, sementara Villarreal ada di urutan kedua.

Berdasarkan aturan Liga Champions, mereka tidak bisa bertemu lagi hingga setidaknya babak perempat-final.

Kesalahan lain terjadi ketika nama Atletico Madrid dibacakan dengan United tidak dimasukkan ke dalam pot untuk undian mereka.

Pihak Atletico kemudian mengonfirmasi bahwa mereka telah mengadakan pembicaraan dengan UEFA untuk mencari kejelasan tentang masalah ini, dan tidak lama kemudian diumumkan bahwa undian harus diulang.


Diungkapkan bahwa Madrid tidak bisa menerima keputusan tersebut, setelah melihat masalah teknis muncul usai undian lawan Benfica dikonfirmasi.

Presiden Real Madrid Florentino Perez menjelaskan bahwa dia menentang undian ulang segera setelah proposal dibuat, sebelum mereka kemudian akhirnya diundi lawan PSG.

Peristiwa kontroversial ini bisa merenggangkan hubungan antara Madrid dan UEFA lebih jauh menyusul keterlibatan klub asal ibukota Spanyol itu di Liga Super Eropa bersama Juventus dan Barcelona. (gi/om)