Triwulan Pertama, Omzet Penjualan Pupuk Dharma Jaya Capai Rp 40 Juta

By Admin


nusakini.com - Jakarta - Direktur Utama PD Dharma Jaya, Marina Ratna Dwi Kusuma Jati mengatakan selama triwulan pertama tahun 2018, omzet penjualan pupuk kompos milik Dharma Jaya mencapai Rp 40.631.000. Pupuk kompos tersebut bersumber dari kotoran hewan, sisa dedak makanan hewan, kotoran sapi dari daerah yang diangkut menggunakan truk ke Dharma Jaya.

"Rinciannya, pada Januari omzet penjualan sebanyak 16,4 ton dengan harga Rp 16.400.000, selanjutnya pada Februari turun menjadi 7,615 ton atau setara dengan Rp 7.615.000, dan pada Maret mengalami kenaikan menjadi 16.617 dengan harga sebesar Rp 16.616.000," tuturnya

Marina menjelaskan, naik turun permintaan pupuk kompos tergantu kebutuhan di pasaran. Selama ini pihaknya menjual pupuk kompos kepada pedagang tanaman hias dan perumahan.

Untuk tingkatkan omzet penjualan pupuk kompos, saat ini PD Dharma Jaya tengah melalukan kerjasama dengan Dinas KPKP DKI Jakarta untuk memasok pupuk ke dinas terkait.

“Misalkan, setiap bulannya kita melakukan tender sebanyak 60,5 ton atau Rp 4,2 miliar dengan Dinas KPKP. Selanjutnya, untuk pedagang tanaman hias dan perumahan kita tidak tender, karena kebutuhan mereka tidak banyak," tandasnya.(pr/kj/al)