Totti Mundur dari AS Roma, Buntut Masalah Klub dengan De Rossi?

By ommed


nusakini.com - Bukan rahasia lagi jika salah satu mantan pemain senior AS Roma, Daniele De Rossi berpisah dengan klub yang membesarkan namanya tersebut dengan kurang menyenangkan. Kini giliran sahabat De Rossi, Francesco Totti keluar dari jabatan direktur AS Roma dengan cara yang kurang baik juga.

Totti yang tercatat sudah sekitar dua tahun menjabat posisi tersebut merasa kurang dihargai keberadaannya oleh direksi klub. “Saya tidak punya kesempatan untuk mengekspresikan diri sendiri. Mereka tidak pernah melibatkan saya. Tahun pertama itu bisa terjadi tapi di tahun kedua saya paham apa yang mereka ingin lakukan.”

“Mereka tahu keinginan saya untuk menawarkan banyak hal pada skuad tapi mereka tidak pernah menginginkannya. Mereka menjauhkan saya dari segalanya. Ini adalah hari yang saya harap tidak akan pernah datang,” ungkap Totti.

Sedangkan pihak Roma langsung menegluarkan statemen terkait Totti tersebut. Mereka menuliskan: “Klub sangat kecewa mengetahui bahwa Francesco Totti telah mengumumkan bahwa dia telah memutuskan untuk meninggalkan klub dan tidak mengambil posisi direktur teknik Roma,” tulis mereka.

“Kami percaya bahwa peran yang ditawarkan kepada Francesco adalah salah satu posisi paling senior di klub dan jelas membutuhkan dedikasi dan komitmen total, sesuatu yang diharapkan dari semua manajer senior di klub.”

Meski belum ada bukti serta alasan yang kuat, kami mengira Totti kecewa atas perlakukan klub padanya juga pada De Rossi. Meski begitu, menarik untuk ditunggu kelanjutan serta penyelesaian masalah ini. Mengingat Totti adalah ‘pangeran’ dari klub ibukota tersebut sejak lama. (fsi/om)