Timnas Indonesia Bakal Uji Coba Lawan Afghanistan & Myanmar

By ommed


nusakini.com - Timnas Indonesia bakal melakoni pemusatan latihan (TC) dua uji coba di Turki. Lawan yang dihadapi pasukan Shin Tae-yong tersebut adalah Afghanistan dan Myanmar.

Tujuan dari TC dan uji coba tersebut sebagai persiapan timnas Indonesia, menuju Piala AFF. Ajang sepakbola paling bergengsi di Asia Tenggara tersebut dijadwalkan berlangsung terpusat di Singapura, yang dimulai bulan depan.

"Afghanistan akan bertanding melawan Timnas Indonesia pada 16 November 2021 dalam partai uji coba," tulis AFF dalam akun Instagram resminya.


 "Pertandingan tersebut masuk dalam FIFA Matchday yang bakal digelar di Antalya, Turki. Afghanistan akan memulai latihan di Turki pada 8 November 2021," lanjut tulisan tersebut.

Setelah menghadapi Afghanistan, timnas Indonesia uji coba dengan Myanmar. Pertandingan tersebut rencananya dilangsungkan pada 25 November mendatang.


Sebelum melawan timnas Indonesia, Myanmar bakal uji coba dengan dua klub lokal Turki, Manavgatspor dan Burundi. Kepastian laga tersebut diumumkan pelatih Myanmar Antoine Hey, lewat akun media sosial miliknya.

"Kami akan melawan Manavgatspor pada 9 November 2021. Setelah itu, kami bakal menghadapi Burundi pada 13 November 2021. Kami juga akan bertanding menghadapi timnas Indonesia pada 25 November 2021," tulis Hey di Twitter pribadinya.


Dijadwalkan timnas Indonesia melakukan persiapan di Turki, hingga 3 Desember mendatang. Kemudian, pasukan Garuda langsung terbang ke Singapura untuk melakoni Piala AFF.

Sampai sekarang, timnas Indonesia belum pernah merasakan gelar juara Piala AFF. Paling mentok prestasi skuad Merah Putih, menjadi runner-up sebanyak lima kali.

Maka dari itu, timnas Indonesia ditargetkan untuk meraih gelar Piala AFF. Persiapan matang bakal dilakukan supaya bisa membawa pulang trofi tersebut ke Tanah Air. (gi/om)