Tiga Titik Saluran Air di Jakarta Timur Dibersihkan
By Al
nusakini.com - Jakarta - Personel Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur hari ini melakukan pembersihan saluran air di tiga lokasi berbeda.
Ketiga titik saluran air tersebut dibersihkan dengan cara disemprot menggunakan selang mobil pemadam kebakaran.
Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, penyemprotan saluran air sebagai tindaklanjut dari permintaan pihak kelurahan karena saluran telah dipenuhi sedimen lumpur dan sampah.
“Pembersihan ketiga titik saluran air ini sebagai antisipasi genangan dan banjir dimusim hujan,” ujarnya
Rincian saluran airnya, yaitu saluran air terusan Kali Caglak di Jl Raya Cibubur, RW 010, Kelurahan Kelapadua Wetan, Ciracas.
Kemudian saluran air di Jl Layur, RW 11, Kelurahan Jati, Kecamatan, Pulo gadung dan saluran air di Jl Pulomas Selatan RW 13 Kelurahan Kayu putih, Pulogadung.
"Untuk proses pembersihannya kami mengerahkan 17 personel dan tiga unit mobil pompa Sudin Gulkarmat Jakarta Timur,” tandasnya.