Tampil Menawan Bersama Juventus, Chelsea Pulangkan Cuadrado
By Admin
nusakini.com--Pelatih anyar Chelsea, Antonio Conte mengungkapkan dirinya akan memulangkan Juan Guillermo Cuadrado ke Stamford Brigde.
"Juan Cuadrado adalah pemain Chelsea. Dia akan kembali secepatnya ke Stamford Bridge," kata Conte seperti dilansir Dailystar.
Cuadrado datang ke Chelsea dari Fiorentina di musim 2014/2015 lalu dengan harga 34 juta euro (Rp430 miliar). Bersama Chelsea, sang pemain hanya turun di empat pertandingan dan dipinjamkan ke Juventus di Agustus 2015.
Bersama Si Nyonya Tua, sang pemain tampil impresif. Bahkan, Juventus yang puas akan performa Cuadrado berniat untuk mempermanenkannya. "Saya sangat senang jika memiliki dan melatihnya. Saya menginginkannya ketika masih berada di Juventus," tegas Conte. (v/ab)