Sudinsos Jaksel Berikan Bantuan Kursi Roda Untuk Warga

By Admin


nusakini.com-Jakarta-Pemerintah Kota Administrasi Jakarta Selatan melalui Suku Dinas Sosial, memberikan bantuan kepada Sumarni (80), wanita setengah baya warga RT 007/RW 04 Kelurahan Pasar Manggis, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan berupa kursi roda. 

Kepala Suku Dinas (Sudin) Sosial Ahmad Dumyani, mengungkapkan, bantuan tersebut diberikan kepada Sumarni atas laporan dari pihak Kelurahan Pasar Manggis terkait adanya warga yang kurang mampu dan memerlukan bantuan. 

"Bantuan ini kita berikan untuk warga kurang mampu dan yang membutuhkan," kata Dumyani ketika dimintai keterangan, Kamis (31/1). Dumyani menjelaskan, bantuan ini merupakan sebuah program dari Sudin Sosial dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat, terutama bagi masyarakat kurang mampu dan laik menerima bantuan. 

"Bantuan tersebut, berupa kursi roda, tongkat kayu alat pendengar. Nah itu kita programkan untuk membantu warga yang membutuhkan, seperti orang sakit, lumpuh tidak bisa jalan. Itu berdasarkan permintaan dari kelurahan. Misalnya dia lapor ke kelurahan, atau dia lapor ke Satpel kita yang ada di kecamatan," terangnya. 

Dengan pemberian bantuan kursi roda tersebut, Dimyani berharap Sumarni dapat kembali melakukan aktifitas dan berangsur sehat kembali. "Pemberian kursi roda ini gunanya supaya nenek itu bisa keluar untuk bisa berjemur di matahari. Semoga dengan begitu sehat kembali," tandasnya.(p/ab)