Stok Minyak Sawit Indonesia Naik 28 Persen

By Admin

Minyak Sawit (Ilustrasi) 

nusakini.com - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) pada September 2016 mencatat, stok minyak sawit Indonesia naik 28% menjadi 2,17 juta ton dibandingkan pada Agustus yang hanya mencapai 1,695 juta ton. Stok minyak sawit Indonesia naik didorong oleh produksi yang meningkat dan pada saat bersamaan ekspor minyak sawit Indonesia tercatat melemah.

Sementara itu GAPKI juga mencatat ekspor minyak sawit (CPO dan turunannya) termasuk biodiesel dan oleokimia pada September menurun 15,5% menjadi 1,89 juta ton, dibandingkan ekspor Agustus yang tercatat mencapai 2,23 juta ton

Penurunan ekspor ini ditengarai akibat melambatnya permintaan pasar global terutama negara-negara Uni Eropa, Amerika Serikat (AS) dan China. “Dimana negara-negara konsumen sawit tersebut lebih memilih menunda pembelian hingga produksi kembali membaik,dengan harapan harga CPO kembali turun,” tutur Direktur Eksekutif GAPKI, Fadhil Hasan dalam rilis yang diterima Info SAWIT, belum lama ini. (p/mk)