SMPN 241 Pulau Tidung Juara LSS Tingkat Provinsi DKI

By Admin


nusakini.com-Jakarta-Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 241 Jakarta yang beralamat di Pulau Tidung, Kepulauan Seribu Selatan berhasil menjuarai Lomba Sekolah Sehat (LSS) 2018 tingkat Provinsi DKI Jakarta. 

Wakil Bupati Kepulauan Seribu, Junaedi mengatakan, prestasi yang ditorehkan SMPN 241 Jakarta tersebut merupakan hasil dari kerja keras semua pihak dan menjadi kebanggaan bagi Kabupaten Kepulauan Seribu.

"Harapannya, prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi sekolah lain," ujar Junaedi, Kamis (24/1). 

Kepala Sudin Pendidikan Kepulauan Seribu, Ade Yulia Narun menuturksn, SMP Negeri 241 Pulau Tidung berhasil menjadi juara setelah menyisihkan 23 sekolah lainnya. Selain SMPN 241, SDN 01 Pulau Tidung juga menjadi juara harapan dua dan SMAN 69 Jakarta yang berada di Pulau Pramuka menjadi juara harapan tiga. 

"Ini merupakan prestasi yang luar biasa, terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu," katanya. 

Kepala SMPN 241 Jakarta, Kelik Munandar menambahkan, agar bisa menjuarai lomba tingkat nasional pihaknya telah melakukan berbagai persiapan. 

"Harapannya sekolah kami dapat menjuarai LSS tingkat nasional," tandasnya.(p/ab)