Skateboard Jadi Cabang Olahraga Baru Olimpiade dan Medali Emas Dimenangkan Atlet Jepang Yuto Horigome

By Nad

nusakini.com - Internasional - Yuto Horigome yang dianggap sebagai pahlawan kampung halamannya berhasil mencatat sejarah setelah ia menjadi atlet pertama yang memenangkan medali emas di cabang olahraga skateboard. Medali emas yang ia raih menjadi emas ketiga untuk tim Jepang.

Banyak lawannya yang tidak stabil dan berjatuhan, namun pemenang dunia ini menahan rasa gugupnya dan berhasil menunjukkan trik-trik yang hebat di rel, tangga, dan tempat duduk yang digunakan untuk bertanding.

Horigome yang tumbuh kembang di kota di mana pertandingan skateboard ini diadakan, mengangkat bendera Jepang untuk merayakan kemenangannya, aksi ini kemudian menyenangkan beberapa penonton yang diizinkan untuk menyaksikan pertandingan di Taman Ariake Urban Sports.

Antusiasme warga Jepang tidak terlalu kuat saat Olimpiade belum dimulai karena kekhawatiran mereka mengenai penyebaran virus, namun kemenangan Horigome beserta atlet Judo Naohisa Takato dan perenang Yui Ohashi berhasil meningkatkan semangat mereka.

Olahraga skateboard menjadi salah satu dari lima cabang olahraga baru yang ditambahkan ke Olimpiade. Olahraga ini tadinya dipandang enteng oleh orang-orang tua di Jepang karena dianggap sebagai budaya anak muda, namun menyaksikan kemampuan Horigome mungkin akan mengubah perspektif mereka.

Giliran atlet wanita akan diadakan pada hari Senin (26/7).