Seorang Pria Lukai 17 Orang dalam Serangan di Kereta Tokyo

By Nad

nusakini.com - Internasional - Seorang pria berusia 24 tahun menyerang penumpang di sebuah kereta di Tokyo pada hari Minggu (31/10) malam.

Sekitar 17 orang terluka saat mereka sedang menuju tempat diadakannya pesta Halloween di kota tersebut.

Para saksi mata mengatakan terduga pelaku mengenakan kemeja warna hijau dan jas berwarna ungu, ia tampaknya berbusana seperti karakter Joker dari "Batman".

"Saya mengira ia sedang melakukan atraksi untuk Halloween," salah satu saksi mata memberitahu media Yomiuri mengenai serangan tersebut. "Lalu, saya melihat seorang pria berjalan sambil melambaikan pisau yang panjang."

Serangan tersebut terjadi sekitar pukul 8 malam di dekat stasiun Kokuryo. Saksi mata mengatakan terduga pelaku menggunakan busana seperti Joker.

Laporan-laporan media menyatakan terduga pelaku langsung ditangkap oleh polisi di lokasi kejadian.

Menurut media berita Kyodo, ia memberitahu polisi bahwa ia sangat menyukai karakter Joker.

Joker adalah penjahat super dalam komik dan musuh bebuyutan batman. Film hit 2019 Joker, yang dibintangi aktor Joaquin Phoenix, menampilkan adegan di mana ia menyerang beberapa pria di kereta setelah berulang kali dilecehkan oleh mereka. Ini adalah momen penting, menandai awal dari transformasi karakter menjadi Joker.

Laporan media lokal mengatakan bahwa tersangka mengatakan kepada pihak berwenang bahwa dia ingin membunuh orang sehingga dia bisa dijatuhi hukuman mati.

Video dari tempat kejadian menunjukkan penumpang berlari dari penyerang, tersandung melalui pintu penghubung antara gerbong dan memanjat melalui jendela kereta setelah berhenti darurat.