Selain Pemain, Madura United Berburu Manajer Baru
By ommed
nusakini.com - Madura United FC tidak hanya disibukkan dengan aktivitas perburuan pemain anyar tapi juga berburu manajer baru. Setelah manajer mereka sebelumnya, Zainal Hudha Purnama memilih mundur dari tim.
Direktur PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB), Ziaul Haq menjelaskan pemilihan manajer Madura United yang baru akan melalui proses seleksi yang ketat.
“Kami tidak pernah mengalami masalah soal kriteria (manajer). Tapi sekarang kami bakal menentukan manajer berdasarkan kebutuhan tim Madura United,” jelasnya.
Untuk itu manajemen tidak mau terburu-buru dalam menunjuk manajer baru. Ziaul Haq ingin manajer baru merupakan sosok yang benar-benar tepat bagi Madura United. Dia meminta semua pihak untuk sabar menunggu pengumuman resmi sosok manajer baru Madura United untuk musim depan.
“Yang jelas ditunggu saja,” ucapnya.
Meski belum memiliki manajer baru, Ziaul Haq memastikan bahwa perburuan pemain baru yang dilakukan Madura United hampir tuntas. Komposisi pemain untuk menghadapi Liga 1 2022/2023 mendatang sudah semakin komplet.
Sehingga manajer baru Madura United nantinya sudah tidak ada tugas untuk merekrut pemain baru. Karena tugas tersebut telah dilakukan tim pelatih bersama manajemen. Sejumlah pemain baru yang berhasil direkrut untuk menghadapi kompetisi musim depan sudah mulai diumumkan. (lib/om)