Sanggar Ratnasari Terus Promosikan Seni Budaya Betawi ke Luar Negeri

By Abdi Satria


nusakini.com-Jakarta-Sanggar Ratnasari yang bermarkas di di Jalan Bogor Raya, RT 02/01, Ciracas, Jakarta Timur terus menggencarkan promosikan kesenian dan kebudayaan Betawi ke luar negeri.

Pimpinan Sanggar Ratnasari, Entong Sukirman (50) mengatakan, beberapa kesenian Betawi yang kerap ditampilkan oleh sanggar yang berdiri sejak 1976 ini adalah Gambang Kromong, Lenong dan pertunjukan Palang Pintu.

Selain itu, pihaknya juga kerap menampilkan pertunjukan Tari Topeng, Yapong, Sirih Kuning, Kembang Lambang Sari dan pertunjukan tari khas Betawi lainnya ke Australia, Belanda, Jerman, Cina, Korea Selatan dan negara-negara lainnya. 

"Kesenian khas Betawi ini kami tampilkan sebagai upaya untuk memperkenalkan dan mempromosikan kesenian dan kebudayaan Betawi di luar negeri," ujarnya, Rabu (27/11). 

Entong berharap, upaya mempromosikan seni dan budaya Betawi ke luar negeri tersebut bisa berbanding lurus dengan peningkatan sektor wisata di Ibukota. Ia menjelaskan, untuk mendukung pertunjukan tersebut pihaknya memiliki seratus murid yang menjadi penampil serta 15 pemain musik tradisi. 

"Hal itu dilakukan sebagai upaya melestarikan seni dan budaya daerah, agar tidak ditinggalkan oleh generasi milenial," tandasnya.(p/ab)