Respons Borussia Dortmund Tanggapi Transfer Erling Haaland

By ommed


nusakini.com - Borussia Dortmund membantah laporan yang menyebut Erling Haaland akan segera pindah ke Manchester City, selagi direktur klub Sebastian Kehl mengklaim belum ada tawaran yang diajukan untuk sang penyerang.

Striker internasional Norwegia itu diperkirakan akan meninggalkan raksasa Bundesliga pada musim panas ini, dengan klausul pelepasan sebesar €75 juta (£63 juta / $83 juta) menarik perhatian beberapa klub mapan Eropa.

City dipahami sebagai yang terdepan untuk mengamankan jasa penyerang kelahiran Leeds tersebut, tetapi Kehl coba meredakan spekulasi yang sebelum ini menyebut kesepakatan transfer hampir selesai.


Dalam keterangannya kepada Sky Sport Germany ketika ditanya apakah tawaran telah diajukan untuk Haaland, Kehl menjawab: “Tidak.

"Kami memiliki klausul pelepasan yang sudah banyak diketahui dan ada tenggat waktu untuk itu.

"Kami ingin ada keputusan secepat mungkin."


Dengan banderol €75 juta, beberapa klub top Eropa menilai itu sebagai 'bargain' untuk pemain sekaliber dia.

Meski yang bersangkutan masih terikat kontrak hingga 2024, Dortmund memiliki "gentleman's agreement" dengan sang bintang terkait masa depannya, yang memungkinkan dia untuk pergi jika ada tawaran yang cocok.

Namun, tim Bundesliga itu juga akan memasukkan sell on fee, yang semakin memperumit situasi. (gi/om)