Rebut Posisi 3, Dewa United Promosi Ke Liga 1
By ommed
nusakini.com - Dewa United, memastikan diri promosi ke Liga 1 musim depan. Kepastian tersebut didapatkan usai Tangsel Warriors, mengalahkan PSIM Yogyakarta, 1-0 dalam perebutan tempat ketiga, di Stadion Pakansari, Cibinong, Kamis (30/12).
Permainan terbuka diterapkan Dewa United dan PSIM, sejak awal pertandingan dimulai. Kedua klub sama-sama mengincar gol cepat dengan berbagai upaya yang dilakukan.
Hingga pertengahan babak pertama, kedua klub belum ada yang mampu cetak gol. Meski, Dewa United maupun PSIM, sama-sama menciptakan sejumlah peluang.
Terus menyerang, akhirnya Dewa United mampu menjebol gawang pada masa injury time. Gufron Al Maruf, mencatatkan namaya di papan skor, yang sekaligus menutup paruh pertama.
Usai jeda, PSIM yang tertinggal satu gol berusaha keras untuk menyamakan kedudukan. Laskar Mataram, berulang kali mengancam pertahanan Dewa United, yang tampil solid di laga ini.
Ogah terus mendapat tekanan, Dewa United coba mengancam. Pasukan Kas Hartadi tersebut memainkan bola pendek yang dikombinasikan umpan jauh untuk melancarkan serangan.
Jelang berakhirnya pertandingan, permainan berjalan dengan tempo tinggi. Hanya saja, hingga wasit meniupkan peluit tanda selesai skor 1-0, untuk keunggulan Dewa United tidak berubah.
Berkat kemenangan tersebut Dewa United, mengikuti jejak Persis Solo dan Rans Cilegon FC, yang promosi ke Liga 1 musim depan. Sebelumnya, Laskar Sambernyawa serta The Prestige Phoenix, naik kasta usai menang atas lawannya di semi-final.
Adapun Persis dan Rans Cilegon FC, akan saling bentrok untuk menentukan juara Liga 2 2021. Pertandingan tersebut dilangsungkan di Stadion Pakansari, usai laga Dewa United versus PSIM. (gi/om)