Ratusan Warga Antusias Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-75 RI Ala SMAN 20 Makassar Di Tanjung Bayang

By Abdi Satria


nusakini.com-Makassar-Ratusan warga yang sedang berwisata di Pantai Tanjung Bayang antusias mengikuti upacara peringatan HUT RI ke-75 yang digelar SMAN 20 Makassar, Senin (17/8). Mereka spontan menghentikan aktifitasnya ketika upacara dimulai. Begitu pun dengan alunan musik. Suasana kian khidmat ketika peserta upacara menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan diikuti oleh warga untuk mengiringi pengibaran bendera Merah Putih

Ditemui usai upacara, warga yang ditemui nusakini.com berpendapat senada. Mereka salut dengan insiatif yang dilakukan civitas SMAN 20 Makassar. "Saya sudah lama tidak mengikuti upacara bendera seperti tadi. Saya bangga dan terharu saat ikut menyanyikan lagu Indonesia Raya. Apalagi, perayaan upacara di dalam laut baru pertama kali saya saksikan secara langsung," ujar Nursiah, warga Takalar yang datang bersama keluarganya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMAN 20 Makassar, Mirdan Midding mengucapkan terima kasih atas kerjasama dan partisipasi warga. "Saya juga bangga dengan para peserta upacara yang tetap bersemangat meski berada di dalam laut dan terik matahari yang menyengat. Ini sekaligus bukti kecintaan mereka terhadap tanah air," terang Mirdan.

Upacara peringatan HUT RI ke-75 ala SMAN 20 Makassar juga disiarkan secara langsung oleh MNV TV. "Alhamdulillah kegiatan kami mendapat apresiasi dari pihak MNC. Semoga tahun depan bisa lebih baik dan variatif," tutur Mirdan.

Selepas upacara, kegiatan dilanjutkan dengan pengambilan gambar untuk film pendek berjudul Sekolah Ramah Anak Meraih Impian. Menurut Mirdan, pembuatan film ini merupakan wujud dari komitmen SMAN 20 Makassar yang mengutamakan proses belajar yang ramah anak."Kami ingin SMAN 20 Makassar jadi tempat yang nyaman buat anak didik mengikuti proses belajar. Memang di masa pandemi COVID-19, proses belajar dilakukan secara virtual. Tapi, kami juga melakukan berbagai terobosan dan program agar variatif seperti kegiatan upacara tadi," ungkap Mirdan yang akan menerima penghargaan sebagai apresiasi terhadap komitmennya dalam pengembangan sekolah ramah anak di Sulawesi Selatan.

Mirdan akan menerima penghargaan itu di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan. Rabu (19/8). Kegiatan ini merupakan acara puncak Hari Anak Nasional Tingkat Provinsi Sulawesi Selatan tahun 2020. Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak I Gusti Ayu Bintang Darmawati dijadwalkan menghadiri kegiatan ini.(ab)