Rappo Indonesia Gelar ‘Reflecting on People and Nature Talks & Exhibition by Rappo Indonesia
Nusakini.com--Makassar--Saat ini sedang berlangsung bincang-bincang dan pameran Rappo.id yang mengusung tema “Reflecting on People and Nature Talks & Exhibition” yang berlangsung pada sabtu (13/8). Acara yang berlangsung di Walking Drum cafe ini mengusung tema kesadaran lingkungan dan kepedulian terhadap alam ini, merupakan rangkaian anniversary Rappo yang kedua, serta sebagai bentuk selebrasi hari UMKM nasional, dan yang terpenting event ini sebagai bentuk apresiasi kepada para 17 penerima manfaat (beneficiaries) dan 2 penjahit lokal sebagai mitra Rappo.
Acara hari pertama ini dirangkaikan dengan dua acara bincang-bincang yang menghadirkan Indah Arifa Febriany selaku executive director Yayasan Celebes Kearifan Madani dan Arez Parawansa, selaku program officer Rappo. Keduanya akan berbincang bersama para peserta dalam tema ‘Sustainability Impact on People and Nature through Social Media’.
Acara ini dihadiri dari berbagai kalangan, mulai dari beragam komunitas yang bergerak di bidang lingkungan, kesehatan, maupun pendidikan di Kota Makassar, hingga media, sponsor, dan masyarakat umum. Ekonomi hijau sebagai fokus pada bincang-bincang ini menjadi salah satu fokus arah pembangunan berkelanjutan hari ini, dimana prinsip ekonomi mengedepankan pertumbuhan ekonomi yang kuat namun juga ramah lingkungan, serta inklusif secara sosial.
Pada bincang-bincang ini, para pemateri menggambarkan tantangan dalam membangun usaha sosial yang berasal dari sebuah keresahan yang ditemui di Kampung Untia. Acara yang berlangsung selama dua jam ini dipandu oleh Sandrawali dengan atraktif, diselingi dengan beragam games, dan ditutup dengan penyerahan bingkisan dan sesi foto bersama.
Acara kemudian dilanjutkan dengan bincang-bincang kedua yang mengusung tema ‘Young Entrepreneurs: Increase Local Economics & Promoting Tourism’ yang menghadirkan Kepada Dinas Pariwisata Kota Makassar, Muhammad Roem dan Founder Rappo Indonesia, Akmal Idrus yang dipandu oleh Nurul Rahmawati.
Selain menyaksikan talk show, Rappo people yang hadir pada rangkaian acara ini juga dapat menyaksikan pameran produk baru dari rappo, yakni laptop sleeve Untia Series dan white canvas totebag pada display di sekitar area pameran dan panggung acara, serta menyaksikan pameran foto dan narasi para perempuan penerima manfaat dari program pelatihan menjahit daur ulang sampah kantong plastik, yang difasilitasi oleh Rappo Indonesia, bekerja sama dengan The Coordinating Body on the Sea (COBSEA) berupa inisiatif dari UNEP (United Nations Enviromental Programme).
Event puncak hari ini ditandai dengan pembukaan acara Rappo talks and exhibition, sekaligus menandai dua tahun berdirinya Rappo sebagai usaha sosial. Keseruan event ini akan berlangsung selama dua hari sampai besok (14/8). (Rilis)