Rangers Didukung Boyong Frank Lampard Sebagai Pelatih

By ommed


nusakini.com - Mantan manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp mendukung keponakannya, Frank Lampard, untuk mengambil job di Rangers.

Pelatih kawakan itu mendorong klub raksasa Skotlandia itu untuk bergerak mengamankan tanda tangan eks manajer Chelsea tersebut, yang di pekan ini menarik diri dari peluang menangani Norwich City.

Rangers, seperti diketahui, baru saja ditinggalkan Steven Gerrard, yang telah diresmikan sebagai manajer baru Aston Villa. Kubu Ibrox kemudian santer dihubungkan dengan Giovanni van Bronckhorst untuk menduduki kursi panas di bench mereka.


Akan tetapi, Redknapp lebih setuju jika Lampard yang melanjutkan tongkat estapet kepelatihan Gerrard di Rangers.

"Harusnya Frank, bukan? Dia akan pergi ke sana. Saya akan selalu memilihnya. Dia telah memenangkan segalanya sebagai pemain, orang hebat di sepakbola, manajer top, membuat dia berada di level tertinggi," kata Redknapp kepada The Sun.

"Frank bisa mengemban itu tanpa ada masalah. Dia memiliki pengetahuan yang besar tentang permainan dan dia adalah seorang pekerja keras," ulas Redknapp.

"Frank bisa saja pensiun jika dia mau, sebab dia telah bekerja secara luar biasa untuk dirinya dalam sepakbola. Akan tetapi, dia masih memiliki hasrat untuk kembali sejak meninggalkan Chelsea," jelasnya.


Redknapp melanjutkan: "Setiap perusahaan TV di negara ini mengejar dia, namun dia tidak tertarik. Dia hanya ingin melatih [sebuah klub]."

Redknapp merasa, juru taktik sekaliber Lampard akan sangat klop dengan klub sekelas Rangers.

"Saya kira, Norwich City memang sangat menginginkan dia. Namun Rangers akan sangat menarik bagi Frank. Mereka harus membuat kontak dan melihat apa responsnya. Setidaknya, beri dia sesuatu untuk berpikir," pungkas Redknapp. (gi/om)