PT Pupuk Indonesia dan ITS Jalin Kerjasama Dibidang Riset

By Admin

nusakini.com--PT Pupuk Indonesia dan Institut Teknologi 10 Nopember (ITS) Surabaya menandatangi MoU di bidang riset akhir pekan lalu. Agenda ini merupakan rangkaian program 'BUMN Hadir di Kampus' di 28 perguruan tinggi di Indonesia. 

Direktur Utama PT Pupuk Indonesia (Persero) Aas Asikin Idat mengungkapkan, kerjasama riset ini merupakan bentuk semakin besarnya perhatian perusahaan terhadap bidang riset.

Selain itu, Pupuk Indonesia juga memberikan bantuan dalam bentuk Fasilitas Training Center yang sedang dikembangkan oleh ITS.

“Menurut kami, perguruan tinggi, khususnya ITS, adalah mitra yang tepat bagi kami dalam melakukan pengembangan riset di berbagai bidang,” tutur Aas Asikin Idat.

Aas menambahkan, kegiatan PT Pupuk Indonesia ini dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada para mahasiswa terkait dengan kerja yang dilakukan oleh BUMN.

"Kegiatan yang direncanakan oleh Bu Menteri BUMN ini sangat bagus sebagai salah satu pengenalan BUMN kepada mahasiswa," ujarnya di Surabaya.

Ia mengemukakan, pada kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa bagaimana BUMN itu memberikan kepada negara.

"Memperkenalkan kepada mahasiswa proses pembelajaran apa yang dilakukan oleh PT Pupuk Indonesia, dan bagaimana kami mendapatkan laba," ujarnya.

Sementara itu, Rektor ITS, Prof Joni Hermana mengungkapkan ITS menjadi pergueuan tinggi yang mampu unggul dalam teknologi.

Sehingga lulusannya layak dilirik untuk BUMN. Sehingga ia menghimbau mahasiswanya bisa turut mengenal karakter perusahaan BUMN melalui kegiatan ini.

“Banyak alternatif bidnag kerja, salah satunya ya melalui BUMN. Apalagi memang banyak riset kami yang bekerja sama dengan BUMN,” ujarnya. (p/ab)