nusakini.com - Ketua umum PSSI Mochamad Iriawan telah memberikan target kepada tim nasional Indonesia di tahun ini, yakni untuk bisa mencapai urutan ke-150 dalam ranking FIFA.

Pria yang juga disapa Iwan Bule itu mengapresiasi kerja keras pada pemain dan juga pelatih Shin Tae-yong, menyusul perkembangan positif yang mereka tunjukkan.

Pada September tahun lalu, Indonesia duduk di urutan ke-175 dalam ranking FIFA, namun sekarang tim Garuda berada di ranking 160 setelah berhasil mengumpulkan 1001,61 poin.

Indonesia mengalami kenaikan setelah meraih dua kemenangan ketika berhadapan Timor Leste pada FIFA matchday, akhir bulan lalu.

"Alhamdulillah cukup signifikan [kenaikan peringkat FIFA timnas], yang saya inginkan tahun ini peringkat 150 bisa tercapai ya," ujar Iwan Bule.

"Shin Tae-yong sudah bikin list-nya, ada tujuh kali lagi kita matchday sama tim-tim yang berjuang dapat poin."

Pada FIFA matchday berikutnya, Indonesia dilaporkan bakal menjajal negara-negara Eropa, dengan Bosnia dan Slowakia beberapa waktu lalu diberitakan akan menjadi lawan timnas.

Tetapi menurut Iwan Bule, karena pandemi Covid-19 yang lagi-lagi mengalami kenaikan kasus, keputusan itu masih bisa berubah sewaktu-waktu.

"Dalam komunikasi, mungkin Bosnia dan Slowakia," tambahnya.

"Karena situasi, mereka juga di sana situasi covid-nya cukup tinggi juga. Kita cari lawan yang tinggi rankingnya sehingga nanti poinnya lebih besar dan pasti ada pengalaman yang lebih bagus daripada tim yang lainnya." (gi/om)