Progress Mesjid 99 Kubah Asmaul Husna Tahun ini Ditarget 75 Persen

By Admin

nusakini.com--Pembangunan Mesjid 99 Kubah Asmaul Husna di kawasan Center Point of Indonesia (CPI) Jalan Metro Tanjung Bunga Makassar ditargetkan hingga tahun 2018 ini mencapai 75 persen. 

Kepala Dinas Sumber Daya Air Cipta Karya dan Tata Ruang, Andi Darmawan Bintang, belum lama ini mengatakan, progress pembangunan Mesjid 99 Kubah ini berjalan maksimal, meski sempat ada hambatan, namun semua bisa diatasi dengan baik. 

"Pembangunan mesjid terbesar di Asia yang berada di dalam kawasan CPI ditargetkan tahun ini mencapai 75 persen dan saat ini dalam progres pemasangan rangka kubah utama dan kubah lainnya,"ungkap Darmawan. 

"Pemasangan kubah utama dan kubah lainnya, ditargetkan akan selesai di pertengahan bulan Februari ini dan saat ini rangka-rangka kubah terus dikerjakan," lanjutnya. 

Ketinggian kubah yang mencapai 37 meter, tentu memerlukan ketelitian dan kehati-hatian, dimana setiap kubah telah dibagi atau dipotong dan nantinya akan dipasang kembali setelah terpasang di rangka. 

Pembangunan Mesjid 99 Kubah Asmaul Husna memerlukan anggaran sekitar 172 miliar rupiah dan pada tahun ini dianggaran 75 miliar rupiah dan pada tahun lalu sekitar 62 miliar rupiah. 

Mesjid 99 Kubah Asmaul Husna akan menjadi ikon dan landmark baru Provinsi Sulsel, yang diharapkan dapat selesai tepat waktu, yaitu pada tahun 2019 dan mampu menarik masyarakat baik lokal maupun mancanegara untuk melihatnya. (p/ab)