nusakini.com - Jakarta - Pada debat pilpres 2019 ke 2 Minggu, (17/2/2019) capres nomor urut 2 menjawab pertanyaan capres nomor urut 1 Jokowi soal kepemilikan lahan sekitar total 340 ribu Hektar di Kaltim dan Aceh Tengah.

“Saya juga minta izin tadi disinggung tentang tanah yang katanya kita kuasai di berbagai tempat. Itu benar. Tapi itu adalah hak guna usaha (HGU), itu adalah milik negara,” kata Prabowo.

Menurut Prabowo, dirinya siap bila lahan itu sewaktu-waktu diambil negara.

“Dan kalau untuk negara saya rela kembalikan itu semua,” tandasnya. 

Pernyataan Prabowo ikut dikomentari calon wakil presiden nomor urut 01 Ma'ruf Amin. Ia mendukung niat calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto mengembalikan ratusan ribu hektare lahan yang dikelola di daerah. Menurut Ma'ruf, lahan itu bisa dibagikan kepada masyarakat. 

"Ya, bagus kalau mau dikembalikan. Saya kira bagus sekali itu. Supaya nanti dibagikan ke masyarakat kecil lagi," kata Ma'ruf di kediamannya, Jalan Situbondo, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, (18 /2/ 2019). 

Ma'ruf mendorong pihak-pihak lain yang menguasai lahan luas turut mengembalikan pada negara. Terutama, lahan yang statusnya hak guna usaha (HGU). Olehnya Ia mendukung upaya Jokowi melakukan redistribusi aset. Target pemerintah yang mencanangkan 12,7 juta hektare lahan agar dikelola rakyat harus terwujud.

"Jangan seperti dulu, ada yang ratusan ribu, jutaan hektare. Sehingga tanah-tanah itu dikuasai oleh orang tertentu saja," ujarnya. (s/ma)