Prabowo-Gibran Tumbang di Sumbar, Ini Kata Ketua TKD Sumbar
By Admin
PADANG - Pasangan capres dan cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming, kalah dalam hitungan sementara Pilpres 2024 di Provinsi Sumbar. Ketua TKD Prabowo-Gibran Provinsi Sumatera Barat, Andre Rosiade, menyampaikan permintaan maaf karena hal itu.
"Dari hitungan tabulasi yang kami lakukan sampai pada angka 93 persen suara masuk yang kami hitung, pasangan 01 (Anies-Muhaimin) mendapat 56,83 persen. Lalu pasangan 02, Pak Prabowo dan Mas Gibran mendapatkan angka 39,2 persen dan nomor urut 3 Mas Ganjar dan Pak Mahfud mendapatkan 3,96 persen," kata Andre, Kamis.
"Total suara sah yang kami hitung ada 3.956.000 suara atau sudah 93 persen suara," tambah Andre.
Meski begitu, Andre berterima kasih atas antusiasme masyarakat yang ikut serta membuat Prabowo-Gibran menang secara nasional dan bisa membuat Pilpres berlangsung hanya satu putaran berdasarkan hasil hitung cepat atau quick count.
Dalam keterangan pers di posko TKD Prabowo-Gibran Sumbar, Andre mengakui pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar memenangkan Pilpres 2024 di Ranah Minang, mengalahkan perolehan suara Prabowo-Gibran dan Ganjar-Mahfud. (*)