Pertamina-PWI Gelar Pelatihan Profesionalisme Wartawan

By Admin

Foto/Net    

nusakini.com - Menindaklanjuti Nota Kesepahaman Kerjasama antara PT PERTAMINA (Persero) dengan Pengurus Pusat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) yang di sepakati tanggal 09 Februari 2017 di Ambon, saat hari Pers Nasional dihadapan Presiden RI Joko Widodo. Isi kesepakatan antara lain melaksanakan Penyelenggaraan Pendidikan dan Pelatihan Wartawan. 

 Acara pelatihan dibuka secara resmi oleh Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro didampingi Pjs General Manager Marketing Operation Region I Pertamina, serta hadir juga Ketua Peratuan Wartawan Indonesia Sumatera Utara Hermansyah.

Pelatihan yang berlangsung satu hari ini, menghadirkan beberapa pembicara andal di bidang kewartawanan/jurnalistik, seperti Direktur Indonesia New Media Watch sekaligus Direktur Riset & Komunikasi PWI Pusat Agus Sudibyo, CEO arah.com Nurjaman Mochtar, Ketua Dewan Kehormatan PWI Sumatera Utara Sofyan Harahap, dan Trainer Lecturer & Consultant Harry Sutanto, dengan materi meliputi Konsekuensi Hoax bagi Media Jurnalistik, Citra & Media, Profesionalisme Wartawan dan Business Ethic.

Ketua PWI Sumatera Utara Hemansyah, dalam sambutannya menuturkan, dalam rangka meningkatkan profesionalisme jurnalis selain memerlukan kemauan dari diri jurnalis itu sendiri, juga perlu adanya dukungan dari perusahaan dan organisasi pers, serta lingkungan kerja yang kondusif.

Dalam sambutannya, Vice President Corporate Communication Pertamina Wianda Pusponegoro mengatakan, pelatihan kali ini merupakan yang ketiga, setelah dilaksanakan di Wilayah JBB tanggal 28 Januari 2017 (Jakarta, Jawa Barat Banten), dan Wilayah Timur tanggal 5 Februari 2017 (Ambon, Maluku, Papua), dengan masing – masing peserta berjumlah 50 orang yang terdiri dari wartawan cetak, televisi online dan radio dengan tujuan untuk memperkaya sekaligus memberikan kesempatan kepada para insan pers dalam meningkatkan peran dan profesionalismenya.

Lebih lanjut Wianda mengatakan, program ini akan dilaksanakan di beberapa wilayah Indonesia. Hal ini sebagai wujud dari upaya bersama antara Pertamina dan PWI untuk meningkatkan kemampuan analisa berita insan Media Cetak maupun Elektronik dan Media Online, sekaligus meningkatkan kompetensi keterampilan guna mendukung profesionalisme, sehingga dapat berkolaborasi dalam perannya sebagai penerus informasi untuk dapat memberikan manfaat dan memberi nilai tambah kepada masyarakat, khususnya dalam pengembangan informasi tentang energi, ucap Wianda.(p/mk)